Macaroni Carbonara Simple.
Kamu dapat dengan mudah membuat Macaroni Carbonara Simple menggunakan 10 bahan dan 4 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Macaroni Carbonara Simple :
- 100 gram macaroni.
- 3 slice smoked beef (bisa diganti sosis/kornet/dll).
- 200 ml susu uht full cream.
- 50 gram keju (saya pakai quick melt).
- 1/2 buah bawang bombay.
- 3 siung bawang putih (saya parut pake parutan keju).
- Kaldu jamur maseko.
- Garam.
- Gula.
- Minyak.
Langkah-langkah untuk membuat Macaroni Carbonara Simple :
- Rebus macaroni dengan air mendidih tambahkan 1 sdm minyak, rebus sampai tekstur sesuai keinginan.
- Sambil menunggu macaroni matang kita siapkan bahan-bahan lain, potong-potong smoked beef sesuai keinginan, cincang bawang bombay, parut bawang putih.
- Setelah macaroni matang dah bahan siap, panaskan sauce pan beri minyak secukupnya untuk menumis bawang sampai harum, masukkan smoked beef tumis sampai agak layu, kemudian masukkan susu uht, disusul macaroni rebus dan keju, aduk sampai agak mengental, tambahkan kaldu jamur, garam, dan gula secukupnya sesuai rasa yg diinginkan, aduk sampai mengental.
- Macaroni carbonara siap disajikan. Bisa ditambah saos ketika dimakan..